Ketika Anda sedang mempertimbangkan untuk putus dengan pasangan, Anda tentu perlu memantapkan perasaan itu. Cara paling sederhana untuk melakukannya adalah dengan bertanya pada diri sendiri. Dapatkah Anda benar-benar putus dengannya? Dan tetap teguh pada keputusan Anda? Berikut adalah beberapa pertanyaan yang dapat membantu Anda menemukan jalan keluarnya, seperti dilansir Lovepanky.
# Jika pasangan Anda meminta kesempatan kedua, apakah Anda bersedia untuk memberikannya?
# Apakah Anda merasa berubah pikiran setelah berbincang kembali dengannya?
# Apakah keputusan Anda hanya didasarkan pada amarah Anda saat ini?
Jika Anda sudah mantap dengan keputusan untuk putus, berikut adalah cara mengakhiri hubungan cinta.
Jika Anda telah memberikan semua harapan tinggal bahagia dalam cinta meskipun Anda mencintai pasangan Anda, dan siap untuk mengakhiri hubungan, berikut adalah 8 langkah yang perlu Anda ikuti untuk mengakhiri hubungan dengan cara yang benar.
1. Jangan menghindari pasangan Anda sebelum kalian benar-benar putus.
Sebagian besar pasangan yang ingin mengakhiri hubungan mencoba untuk menghindari pasangan mereka dan tiba-tiba menjauh dengan alasan konyol. Lebih baik dia tahu yang sebenarnya daripada Anda menggantungnya seperti itu. Dia tentu memiliki hak untuk mengetahui kebenaran tentang perasaan Anda.
2. Ada alasan kuat untuk mengakhirinya.
Ini mungkin menjadi perubahan besar dalam hidup kita. Namun, jika itu keinginan Anda, jangan takut untuk melakukannya. Hal itu akan membuat perasaan Anda akan menjadi jauh lebih baik. Maka, pastikan Anda memiliki alasan kuat untuk mengakhirinya.
3. Katakan padanya!
Bagaimanapun dia pernah menjadi seseorang yang berarti untuk Anda. Jadilah berani untuk mengatakannya langsung padanya. Ini mungkin sakit. Namun, itulah yang terbaik untuk Anda dan si dia.
Anda memulai sesuatu dengan cinta dan akhirilah itu dengan baik pula. Namun, tak menutup kemungkinan dia tak bisa menerima keputusan Anda dan membenci Anda. Tak apa, hidup selalu penuh dengan risiko.